Rabu, Januari 21, 2026
28.6 C
Jakarta

Bursa Saham Wall Street Kembali Berakhir Variatif, Indeks DJIA Semakin Perkasa! 

STOCKWATCH.ID (NEWYORK) – Bursa Saham Wall Street berakhir variative pada penutupan perdagangan Kamis (19/7/2023) waktu setempat atau Jumat (21/7/2023) WIB. Dari ketiga indeks utama bursa saham Amerika Serikat (AS) itu, indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) menjadi satu-satunya yang mengalami penguatan. DJIA mencatatkan penguatan selama Sembilan hari perdagangan secara beruntun.

Kemarin,  indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) di Bursa Efek New York, AS ditutup terangkat 163,97 poin (0,47% menjadi 35.225,18 poin. Indeks S&P 500 berakhir berkurang 30,85 poin (0,68%) menjadi 4.534,87poin. Indeks komposit Nasdaq ditutup terpangkas 294,71 poin (2,05%) menjadi 14.063,31 poin.

Indeks S&P 500 dan komposit Nasdaq melorot lantaran merosotnya harga saham perusahaan manufaktur mobil elektrik Tesla dan perusahaan penyedia layanan video streaming Netflix.

Saham Tesla ambles 9,74% yang merupakan penurunan persentase satu hari tertinggi sejak 20 April. Ini terjadi perusahaan besutan Elon Musk tersebut melaporkan penurunan margin kotor kuartal kedua ke level terendah dalam empat tahun terakhir dan rencana penurunan harga mobil elektrik.

Saham Netflix terjun bebas 8,41%, penurunan persentase satu hari terdalam sejak 15 Desember. Ini terjadi usai perusahaan video streaming itu mencatatkan pendapatan kuartalan lebih rendah dari perkiraan.

- Advertisement -

Artikel Terkait

Puluhan Ribu Ton Batubara Tak Bertuan di Kutai Kartanegara Diamankan Kementerian ESDM

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Direktorat Jenderal Penegakan Hukum (Ditjen Gakkum)...

Ahmad Yani Resmi Jadi Direktur Utama PGEO, Targetkan Kapasitas 1 GW dalam 3 Tahun

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) — PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO)...

PT Vale (INCO) Beberkan RKAB 2026 dan Progres Proyek Strategis di Hadapan Komisi XII DPR

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) — PT Vale Indonesia Tbk (INCO) menghadiri...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru