Rabu, Januari 21, 2026
27.4 C
Jakarta

Sah! Petrindo Jaya Kreasi Akuisisi 85% Saham Perusahaan Pasir Silika di Kaltim

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) resmi melakukan pembelian atau akuisisi 85% saham PT Silika Salut Jaya (SSJ) pada 11 September 2023. Demikian dikemukakan Michael, Direktur Utama dan Sekretaris Perusahaan CUAN, dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (12/9). 

Menurut Michael, pembelian saham tersebut dilakukan CUAN melalui salah satu entitas anak usahanya, yaitu PT Prima Mineral Investindo (PMI).  Ke depannya PMI akan menjadi pemegang saham pengendali baru di SSJ.  

Michael mengemukakan, akuisisi SSJ sesuai dengan tujuan awal CUAN untuk menjadikan PMI sebagai entitas anak yang akan bertindak sebagai holding dari perusahaan yang bergerak di bidang tambang mineral lainnya.  

SSJ saat ini sedang dalam proses akhir untuk memperoleh persetujuan dari Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), untuk penerbitan izin usaha pertambangan eksplorasi pasir silika di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). IUP yang akan diperoleh adalah untuk wilayah kerja seluas 461,49 hektar. 

“Transaski pembelian saham SSJ dilakukan dengan para pemegang saham SSJ yang tidak terafiliasi dengan CUAN, pemegang saham utama, direksi, maupun dewan komisaris perseroan,” katanya. 

- Advertisement -

Artikel Terkait

IHSG Berakhir di 9.010,330, Anjlok 1,36% Dipicu Saham-Saham Ini

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Dibuka melemah di level 9.094,431, Indeks Harga Saham...

Direktur Inocycle Technology (INOV) Jual Seluruh Saham Perusahaan Senilai Rp315,09 Miliar

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Yong Hwa Lee,  Direktur PT Inocycle Technology Group...

TCID Tambah Plafon Pinjaman ke Anak Usaha Rp12 Miliar Buat Operasional

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) -  Manajemen PT Mandom Indonesia Tbk (TCID) mengungkapkan, pihaknya...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru