back to top
Senin, Januari 26, 2026
27.8 C
Jakarta

Berkat Saham-Saham Ini, IHSG Pagi Ini Naik 0,55% ke 9.000,638

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat di level 8.967,728 pada awal perdagangan saham, Senin (26/1/2026). Hingga pukul 09.11 WIB, IHSG terpantau di level 9.000,638, menguat 49,628 poin atau naik 0,55% dari penutupan Jumat (23/1/2026) di level 8.951,010.

Penguatan IHSG dipicu oleh naiknya harga sejumlah saham, di antaranya harga saham TLKM naik 0,27% jadi Rp3.780 per saham. ANTM naik 5,59% jadi Rp4.530, DEWA naik 2,92% jadi Rp700, TINS naik 7,12% jadi Rp3.910, dan MBMA naik 6,92% jadi Rp850 per saham.

Sedangkan harga saham BMRI turun 0,80% jadi Rp4.950 per saham. BBCA turun 0,65% jadi Rp7.600, PTRO turun 1,91% jadi Rp9.000, ASII turun 0,73% jadi Rp6.775, UNVR turun 1,33% jadi Rp2.220, dan KLBF turun 0,41% ke harga Rp1.215 per saham.

Menurut data RTI Business, hingga pukul 09.17 WIB, terpantau sebanyak 7,261 miliar saham diperdagangkan, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 545.276, serta total nilai transaksi tercatat mencapai Rp4,622 triliun. Tercatat sebanyak 350 saham naik, sebanyak 210 saham turun dan sebanyak 146 saham tetap tidak berubah.

Sementara itu, mayoritas indeks bursa Asia pada Senin (26/1/2026) pagi melemah, kecuali indeks Shanghai menguat 0,12%. Sedangkan indeks Nikkei 225, Hang Seng, dan Straits Times turun masing-masing 1,83%, 0,10% dan 0,21%.

- Advertisement -

Artikel Terkait

Perkuat Belanja Modal, Indointernet (EDGE) Guyur Dua Anak Usaha Rp283 Miliar

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Indointernet Tbk (EDGE) memperkuat struktur...

Tepat Waktu! TRIM Lunasi Pokok Obligasi I Tahap III 2025 Seri A Rp250,71 Miliar

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Manajemen Trimegah Sekuritas  Indonesia Tbk (TRIM) melaporkan, Perseroan...

Investor Ritel Ini Borong Saham FOLK, Masuk Jajaran Pemegang di Atas 5%!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Multi Garam Utama Tbk (FOLK)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru