STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT ITSEC Asia Tbk. (CYBR) melaporkan transaksi saham yang dilakukan oleh Patrick Rudolf Dannacher, Presiden Direktur Perseroan. Ia merupakan pemegang saham pengendali yang berkewarganegaraan Swiss.
Dalam keterbukaan informasi dengan nomor surat 1727/ADM/ITSECASIA/IX/2025, disebutkan transaksi dilakukan pada 29 September 2025. Patrick tercatat melakukan beberapa kali pembelian dan penjualan saham CYBR di harga bervariasi.
Diketahui, Patrick membeli total 2.449.900 lembar saham dengan harga bervariasi. Pembelian pertama sebanyak 1.600.000 lembar di harga Rp1.000 per saham senilai Rp1,6 miliar. Lalu 650.000 lembar di harga Rp1.005 per saham dengan nilai Rp653,25 juta. Ia juga membeli 100.000 lembar di harga Rp1.010 per saham senilai Rp101 juta, serta 99.900 lembar di harga Rp1.000 per saham senilai Rp99,9 juta.
Total pembelian mencapai Rp2,45 miliar.
Namun di saat yang sama, Patrick juga melepas sebagian saham. Ia menjual 149.800 lembar di harga Rp1.050 per saham senilai Rp157,29 juta, serta 99.900 lembar di harga Rp1.055 per saham senilai Rp105,4 juta.
Total penjualan sahamnya senilai Rp262,7 juta. Dengan begitu, nilai bersih transaksi pembelian saham Patrick mencapai sekitar Rp2,19 miliar.
Setelah transaksi tersebut, kepemilikan saham Patrick meningkat dari 132.442.050 lembar menjadi 134.642.250 lembar atau naik dari 2,010% menjadi 2,043% hak suara.
“Tujuan transaksi ini untuk investasi lain,” jelas Direktur CYBR, Doni Mora, dalam keterbukaan informasi di laman Bursa dikutip Rabu (1/10/2025).
Saat ini Patrick memegang saham secara langsung sebanyak 48.435.350 lembar. Ia juga memiliki kepemilikan tidak langsung melalui beberapa entitas, antara lain 13.662.500 lembar lewat Treestone Investments Limited, 16.023.700 lembar lewat Crea Investment Group SCSp, 24.628.800 lembar lewat Altus Fund III, 22.152.200 lembar lewat Aquarian Capital Services Limited, serta 16.000 lembar lewat Tutus Kurniati Sari.
CYBR sendiri terdaftar di Papan Pengembangan Bursa Efek Indonesia dengan alamat kantor di Gedung Noble House, Jakarta Selatan.
