Minggu, Januari 11, 2026
25.8 C
Jakarta

Chandra Asri (TPIA) Tuntaskan Akuisisi Jaringan SPBU Esso di Singapura

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) merampungkan akuisisi jaringan stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) bermerek Esso di Singapura.

Informasi tersebut terungkap dalam laporan keterbukaan informasi atau fakta material bernomor 212/LCM-DOC/CAP/I/2026. Manajemen Chandra Asri Group mengumumkan penyelesaian transaksi pada Kamis, 1 Januari 2026.

Menurut Erri Dewi Riani, General Manager of Legal & Corporate Secretary TPIA, akuisisi tersebut tuntas setelah seluruh persetujuan regulator yang diwajibkan berhasil dipenuhi. Semua ketentuan penutupan transaksi juga telah diselesaikan oleh pihak-pihak terkait.

Langkah ini memperkuat posisi Chandra Asri Group sebagai perusahaan solusi energi, kimia, dan infrastruktur di kawasan Asia Tenggara. Pengambilalihan jaringan SPBU Esso di Singapura menjadi tonggak penting dalam pengembangan bisnis internasional perseroan.

Manajemen menyampaikan aksi ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang perusahaan. “Penyelesaian transaksi ini merupakan langkah lanjutan dalam strategi Chandra Asri Group untuk membangun platform infrastruktur energi yang terintegrasi dan tangguh,” tulis Erri dalam dokumen keterbukaan informasi di laman Bursa, Kamis (1/1/2026).

Ke depan, perseroan terus membidik berbagai peluang pertumbuhan baru. Upaya tersebut diarahkan untuk mendukung pencapaian target bisnis jangka panjang. Chandra Asri Group juga berkomitmen menciptakan nilai berkelanjutan bagi seluruh pemangku kepentingan.

- Advertisement -

Artikel Terkait

IHSG Diprediksi Menguat, Bahana Sekuritas Rekomendasikan ‘Beli’ NICL, BUMI, DEWA hingga RATU!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa...

Investor Telkom (TLKM) Melejit di Akhir 2025, Danantara Genggam Kendali 52,09%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM)...

Komposisi Pemegang Saham BRMS Akhir 2025: Investor Sugiman Halim Genggam 7,45%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru