Senin, Januari 12, 2026
24.1 C
Jakarta

Komisaris Independen Impack Pratama Mundur, Ada Apa?

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Manajemen PT Impack Pratama Industri Tbk (IMPC) mengumumkan, pengunduran diri  Bapak Kelvin Choon  Jhen Lee selaku Komisaris Independen pada Perusahaan produsen bahan bangunan plastik tersebut.

Menurut Lenggana Linggawati, Sekretaris Perusahaan IMPC dalam keterangan, Senin (14/4/2025), Perseroan telah menerima surat pengunduran diri Kelvin Choon  Jhen Lee selaku Komisaris Independen Perseroan per 14 April 2025.

“Selanjutnya untuk memenuhi ketentuan pasal 8 Ayat 3 POJK 33/2024, pengunduran diri  Kelvin Choon  Jhen Lee dari jabatannya sebagai Komisaris Independen Perseroan akan dilaksanakan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) Perseroan terdekat,” tulis Lenggana dalam keterangan tertulisnya.

Lenggana menegaskan bahwa,  pengunduran diri Kelvin Choon  Jhen Lee tidak berdampak material terhadap operasional, hukum, kondisi keuangan, dan kelangsungan usaha Perseroan..

Sekedar informasi, PT Impack Pratama Industri Tbk (IMPC) didirikan pada tahun 1981. Merupakan produsen bahan bangunan plastik yang memproduksi lembaran dinding kembar PP, kompon vinil food grade, lembaran plastik, lembaran polikarbonat bergelombang dan padat, atap vinil, lembaran polikarbonat timbul.

Perusahaan telah mengakuisisi beberapa perusahaan, tidak hanya di Indonesia, namun juga di Asia Tenggara, Australia, dan Selandia Baru. Beberapa merknya adalah SolarTuff, Impraboard, Twinlite, LaserCool, AlcoTuff, dan Alderon. (konrad)

- Advertisement -

Artikel Terkait

Obligasi Bank UOB Rp500 Miliar Resmi Tercatat di BEI Hari Ini, Imbal Hasil 6,5%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Bank UOB Indonesia resmi mencatatkan...

IHSG Diprediksi Menguat, Bahana Sekuritas Rekomendasikan ‘Beli’ NICL, BUMI, DEWA hingga RATU!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa...

Investor Telkom (TLKM) Melejit di Akhir 2025, Danantara Genggam Kendali 52,09%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru