STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Delta Royal Sejahtera, salah satu pemegang saham pengendali PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) telah menjual sebanyak 443.768.956 unit (2,87%) sahamnya dalam perusahaan jasa transportasi laut tersebut pada tanggal 29 Januari 2026.
Delta Royal Sejahtera menjual saham BULL pada harga Rp468 per lembar sehingga berhasil mengantongi keuntungan investasi sebesar Rp207,68 miliar. Setelah transaksi ini, kepemilikan Delta Royal Sejahtera atas saham BULL turun menjadi 2.251.897.541 unit (14,53%) dari sebelumnya 2.695.666.498 (17,40%).
Seperti dikutip dalam laporan keterbukaan informasi yang disampaikan ke BEI, Kamis, 29 Januari 2026, tujuan Delta Royal Sejahtera menjual saham BULL adalah untuk merealisasikan keuntungan investasi langsung atas saham emiten tersebut.
Hingga kuartal III 2025, BULL membukukan pendapatan sebesar US$107,29 juta, naik 4,58% dari US$102,59 juta pada periode sama 2024. Dari pendapatan tersebut, Perseroan mencatat laba bersih sebesar US$12,78 juta pada kuartal III 2025, tumbuh 1,5% dibanding US$12,59 juta pada kuartal III tahun 2024.
Di Bursa Efek Indonesia, saham BULL ditutup naik 4,27% mendi Rp488 per unit pada perdagangan, Kamis 29 Januari 2026, dibanding sehari sebelumnya. Pada periode sepekan, harga saham BULL turun 11,27% dari posisi Rp550 per saham pada 23 Januari 2026, menjadi Rp488 per saham pada 29 Januari 2026. (konrad)
