Selasa, Januari 20, 2026
29.9 C
Jakarta

Semester I 2024, Laba Malacca Trust Insurance Melonjak 285,73%

STOCKWATCH.I (JAKARTA) – PT Malacca Trust Wuwungan Insurance Tbk (MTWI) membukukan laba Rp36,12 miliar  (Rp12,35 per saham) pada semester I 2024, melonjak 285,73% jika dibandingkan Rp9,36 miliar (Rp3,20 per saham) pada periode sama 2023.

Seperti tergambar dalam  laporan keuangan MTWI per Juni 2024 yang dipublikasikan ke BEI, Kamis (18/7/2024), pendapatan emiten beraset Rp1,72 triliun per Juni 2024 itu tumbuh 126,13% menjadi Rp66,88 miliar pada semester I 2024, dari Rp29,57 miliar pada semester I 2023.

Penyumbang terbesar penghasilan MTWI pada semester I 2024 dari hasil underwriting yakni sebesar Rp52,52 miliar, meningkat 144% dari Rp21,52 miliar pada semester I 2023.  Sementara pendapatan hasil investasi menyumbang pendapatan Rp13,04 miliar, serta penghasilan lain-lain sebesar Rp1,21 miliar.

Seiring pendapatan, beban usaha MTWI naik 62,18%, jadi Rp30,76 miliar  pada semester I 2024, dari Rp20,21 miliar periode sama 2023. Namun, laba sebelum pajak MTWI melambung 286% jadi Rp3612 miliar pada semester I 2024. (konrad)

- Advertisement -

Artikel Terkait

RUPSLB VENTENY Angkat Adler Heymans Manurung sebagai Komisaris Independen yang Baru

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT VENTENY Fortuna International Tbk (VTNY)...

Dikabarkan Bakal Dicaplok Hashim dan Northstar, Bos UDNG Buka Suara

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Manajemen PT Agro Bahari Nusantara Tbk...

Emiten Milik Hary Tanoe, MNC Tourism (KPIG) Realisasikan PMTHMETD di Harga Rp153 per Saham

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Emiten milik Hary Tanoe, PT MNC...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru