Senin, Oktober 13, 2025
28.5 C
Jakarta

IHSG Sesi I Turun 0,26% ke 8.229,732 Dipicu Sederet Saham Ini

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan saham sesi I, Jumat (10/10/2025) ditutup di posisi 8.229,732, melemah 21,206 poin atau turun 0,26%. Ini seiring turunnya harga saham 307 emiten, sementara sebanyak 324 saham ditutup naik dan 164 saham tidak mengalami perubahan harga pada sesi pertama, Jumat (10/10/2025).

Saham-saham yang melemah di sesi pertama hari ini, di antaranya, BBCA turun 2,65% jadi Rp7.350 per saham. UNVR tertekan 1,31% jadi Rp1.890, ASII turun 0,42% jadi Rp5.900, BBRI turun 3,89% jadi Rp3.710, BMRI turun 2,73% jadi Rp4.270, dan BRMS turun 3,17% ke harga Rp915 per saham.

Sedangkan harga saham TPIA naik 5,83% jadi Rp8.175 per saham. BRPT naik 3,64% jadi R;4.270, CDIA naik 2,83% jadi Rp2.180, CUAN naik 6,28% jadi Rp2.370, RAJA terangkat 6,22% jadi Rp5.550, RATU naik 12,78% jadi Rp9.925, dan WIFI naik 16,87% ke harga Rp3.810 per saham.

Menurut data RTI Business, total volume perdagangan saham di BEI pada sesi I, Jumat (10/10/2025) mencapai 21,430 miliar lembar saham senilai Rp12,973 triliun dengan frekuansi transaksi sebanyak 1.451.772 kali.

Artikel Terkait

IHSG Diperkirakan Melemah, Bahana Sekuritas Sarankan ‘ACC BUY’ KEEN, BREN, PTRO dan Deretan Saham Ini!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa...

Saham CUAN Disorot BEI, Dirut Buka-bukaan Soal Akuisisi Jumbo 90%!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) –  Manajemen PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk...

Cisarua Mountain Dairy (CMRY) Bagikan Dividen Interim Rp100 per Saham, Catat Jadwalnya!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (CMRY)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru