back to top
Senin, Januari 26, 2026
30.4 C
Jakarta

Kondisi Pasar Berfluktuasi Signifikan, Erajaya (ERAA) Buyback Saham Senilai Rp150 Miliar

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) mulai melakukan pembelian kembali (buyback) saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) mulai hari ini, Jumat 23 Januari 2026 sampai dengan 23 April 2026. Dana yang dialokasikan Perseroan untuk program buyback saham sebesar Rp150 miliar.

Manajemen ERAA dalam keterbukaan informasi, Kamis 22 Januari 2026 menjelaskan, jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak akan melebihi 20% dari modal disetor dan paling sedikit saham yang beredar adalah 7,5%  dari modal disetor Perseroan. Ini sesuai dengan SEOJK No.3/SEOJK.04/2020.

Menurut Manajemen, buyback saham ERAA dilakukan pada harga yang dianggap baik dan wajar oleh Perseroan. Manajemen Perseroan menunjuk PT Trimegah Sekuritas Indonesia (TRIM) untuk mengeksekusi buyback saham ERAA di BEI.

Perseroan optimis, pelaksanaan Pembelian Kembali Saham tidak berdampak negatif terhadap kelangsungan usaha maupun prospek pertumbuhan Perseroan. Keyakinan ini didasarkan pada kondisi keuangan Perseroan yang saat ini memiliki struktur permodalan yang kuat serta arus kas yang memadai untuk mendukung seluruh aktivitas usaha, termasuk membiayai pelaksanaan buyback saham.

Manajemen Perseroan berencana untuk mengalihkan saham hasil pembelian kembali setelah program pembelian kembali saham atau buyback di BEI berakhir. Pengalihan saham ini dilakukan dengan memperhatikan ketentuan peraturan perundang undangan yang berlaku khususnya POJK Nomor 13 Tahun 2023.

Seperti diketahui, pelaksanaan buyback saham ERAA tersebut merujuk pada POJK Nomor 13 Tahun 2023, SEOJK No.3/SEOJK.04/2020, dan Surat Otoritas Jasa Keuangan Nomor S-17/D.04/2025 Perihal Kebijakan Pelaksanaan Pembelian Kembali Saham yang Dikeluarkan oleh Perusahan Terbuka dalam Kondisi Pasar yang Berfluktuasi Secara Signifikan tertanggal 18 Maret 2025. (konrad)

- Advertisement -

Artikel Terkait

Mulai Besok, GX Archipelago Tender Wajib 70,50% Saham BOGA Senilai Rp1,41 Triliun, Harga Tender Lebih Tinggi 1,73%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – GX Archipelago Pte, Ltd akan melakukan penawaran...

Pertahankan Pengendalian, Infiniti Wahana Borong 186.100 Lembar Saham SAFE

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Infiniti Wahana, pemegang saham pengendali PT Steady...

Porsi Saham Jinlong Resources Investment di FITT Melompat Jadi 79,16%, Ini Penjelasan Manajemen

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Manajemen PT Hotel Fitra International Tbk...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru