Senin, November 3, 2025
30.2 C
Jakarta

PP Persero (PTPP) Raih Kontrak Pembangunan Jalan Kawasan Yudikatif di IKN Rp1,9 Triliun

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT PP Persero Tbk (PTPP), perusahaan konstruksi dan investasi nasional melakukan penandatanganan kontrak proyek strategis Pembangunan Jalan Kawasan Kompleks Yudikatif di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Proyek senilai Rp1,947 triliun (termasuk PPN) ini akan dilaksanakan melalui skema Joint Operation (JO), di mana PTPP berperan sebesar 25%. Masa pelaksanaan proyek berlangsung selama 793 hari kalender, terhitung sejak 31 Oktober 2025 hingga 1 Januari 2027, dilanjutkan masa pemeliharaan selama satu tahun.

Corporate Secretary PTPP, Joko Raharjo dalam siaran pers, Senin 3 November 2025 menjelaskan, proyek ini mencakup sejumlah ruas strategis di Kawasan Kompleks Yudikatif IKN, yakni Ruas 36, Ruas 16 & 2, Ruas 17, Ruas Botanical, dan Ruas Gerbang Barat, termasuk jembatan penghubung antar-ruas utama.

“Infrastruktur jalan ini akan menjadi tulang punggung konektivitas bagi kawasan lembaga peradilan dan hukum negara di jantung IKN. Keberadaannya akan memperkuat peran IKN sebagai pusat pemerintahan dan simbol tata kelola nasional yang efisien dan modern,” ujar Joko.

Menurut Joko,  keterlibatan PTPP dalam proyek ini merupakan bentuk kontribusi nyata perusahaan terhadap pembangunan IKN yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

“PTPP berkomitmen menghadirkan infrastruktur berkualitas tinggi dengan menerapkan prinsip green construction, efisiensi sumber daya, pemanfaatan teknologi digital, dan keselamatan kerja yang menjadi roh utama pembangunan IKN. Kami ingin memastikan setiap ruas jalan yang dibangun tidak hanya fungsional, tetapi juga ramah lingkungan,” tambahnya.

Joko mengatakan, pembangunan jalan ini menjadi bagian dari langkah nyata PTPP dalam mendukung Asta Cita Pemerintah, khususnya cita dalam memperkuat infrastruktur nasional dan pemerataan pembangunan yang berkeadilan, serta mewujudkan kota dunia yang berkelanjutan di IKN.

Melalui proyek ini, papar Joko, PTPP turut memastikan bahwa infrastruktur dasar IKN dibangun dengan mengedepankan ketahanan, keberlanjutan, dan efisiensi jangka panjang. Dengan rekam jejak kuat dalam menangani proyek strategis nasional dan internasional, PTPP terus menegaskan posisinya sebagai kontraktor nasional yang unggul. PTPP tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga kepercayaan, reputasi, dan masa depan Indonesia berdaya saing global.

“Kehadiran PTPP di IKN menjadi cerminan konsistensi kami dalam mendukung transformasi Indonesia menuju pusat pemerintahan yang efisien, hijau, dan berkelanjutan,” ungkapnya. (konrad)

- Advertisement -

Artikel Terkait

RMK Energy dan SKK Migas Kerjasama Kelola Lahan Medco, Tuntaskan Akses Jalan Tambang

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT RMK Energy Tbk (RMKE) melalui anak...

Kinerja Solid! Avia Avian (AVIA) Siap Tebar Dividen Interim Rp11 per Saham

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Manajemen PT Avia Avian Tbk (AVIA) berencana  membagikan...

IHSG Berhasil Menguat 1,36% ke 8.275,084 Diungkit Sederet Saham Ini

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Dibuka menguat di 8.208,030, Indeks Harga...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru