Rabu, November 12, 2025
27.1 C
Jakarta

Kuartal I 2024, Laba Mark Dynamics Indonesia Melonjak 136,8%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Mark Dynamics Indonesia Tbk (MARK) mencatat laba Rp72,23 miliar (Rp19,01 per saham) pada kuartal I 2024, melonjak 136,8% jika dibandingkan Rp30,5 miliar (Rp8,03 per saham) pada periode sama 2023.

Menurut laporan keuangan per 31 Maret 2024 yang diumumkan di Jakarta, Rabu (24/4/2024), penjualan konsolidasi  MARK meningkat 63,05% menjadi Rp211,99 miliar pada kuartal I 2024, dari Rp130,09 miliar pada kuartal I 2023.

Penjualan MARK pada kuartal I 2024 terutama berasal dari ekspor yakni sebesar Rp180,12 miliar, naik 79,49% dari Rp100,34 miliar dari periode sama tahun 2023. Sedangkan pasar lokal hanya menyumbang penjualan sebesar Rp31,86 miliar.

Kenaikan penjualan disertai peningkatan beban pokok penjualan (BPP) MARK sebesar 37,3% jadi Rp97,4 miliar pada kuartal I 2024, dari Rp70,9 miliar pada periode sama 2023. Namun, laba kotor Perseroan meningkat 93,97% menjadi Rp114,58 miliar pada kuartal I 2024, dari Rp59,07 miliar pada kuartal I 2023.

Setelah dikurangi beban usaha, emiten produsen sarung tangan karet beraset Rp1,04 triliun per Maret 2024 itu meraih laba usaha Rp87,45 miliar pada kuartal I 2024, tumbuh 112,26% jika dibanding Rp41,2 miliar kuartal I 2023. (konrad)

- Advertisement -

Artikel Terkait

BTN Gandeng IKAHI, Sediakan KPR Murah untuk Para Hakim di Seluruh Indonesia

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) –– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk...

Metrodata Suntik Rp150 Miliar ke Anak Usaha untuk Genjot Bisnis Solusi dan Konsultasi

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) menambah...

Pendapatan dan Laba ITMG Kompak Turun per September 2025, Ini Penyebabnya

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru