Jumat, Oktober 10, 2025
29 C
Jakarta

Catur Sentosa Adiprana Alihkan Divisi Distribusi ke Catur Sentosa Adiprima

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Manajemen PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) mengungkapkan, pihaknya telah mengalihkan penanganan dan operasional divisi distribusi consumer goods ke Catur Sentosa Adiprima (CSAD) secara eksklusif.

Surjati Tanril, Direktur CSAP dalam keterangan, Jumat (12/1/2024) mengemukakan, pengalihan divisi distribusi ke CSAD bertujuan agar lebih terstruktur, fokus dan mandiri. “Ini berlaku sejak awal tahun 2024,” ujarnya.

Menurut Surjati, pemindahan divisi distribusi consumer goods dari CSAP ke CSAD tidak berdampak negatif terhadap keberlangsungan bisnis, operasional, hukum, keuangan Perseroan. Bahkan, divisi ini akan lebih  terstruktur, fokus, dan mandiri. Laporan keuangan CSAD pun akan dikonsolidasikan ke dalam Perseroan.

Sebelumnya, pada 3 Januari 2024, CSAP melalui anak usahanya, yakni Catur Sentosa Anugerah (CSAN) telah melakukan peningkatan penyertaan modal ke PT Catur Sentosa Adiprima (CSAD) sebesar Rp80 miliar. CSAN adalah pemilik 99,90% saham CSAD. Adapun CSAD sendiri merupakan anak usaha yang bergerak di bidang perdagangan besar, makanan, minuman ringan dan kebutuhan sehati-hari

Surjati menjelaskan, peningkatan setoran modal oleh CSAN bertujuan memenuhi kebutuhan modal kerja CSAD agar dapat mendistribusikan barang-barang konsumsi, termasuk makanan dan minuman dan barang sehari-sehari. Ini antara lain pembelian barang dagangan dan pendanaan operasional CSAD.

Artikel Terkait

Bukit Asam (PTBA) Jadi Pelopor Kepatuhan Persaingan Usaha di Sektor Tambang

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) menjadi...

Perusahaan Gas Negara Terus Turunkan Emisi Karbon Capai 24.861 Ton CO₂e

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)...

BREN Investasikan US$ 22,5 Juta untuk Selesaikan Proyek Retrofit Salak, Kapasitas Listrik Naik 7,7 MW!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru