Kamis, Maret 20, 2025
26.9 C
Jakarta

Jelang Akhir Pekan, IHSG Terpuruk 1,98% Terbebani Harga Saham 384 Emiten

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan saham Jumat (14/3/2025) kembali ditutup melemah 131,786 poin atau anjlok 1,98% ke level 6.515,631, dari penutupan Kamis (13/3/2025) di level 6.647,417.

Penurunan IHSG ini sering tergerusnya harga saham 384 emiten. Sementara harga saham 205 emiten ditutup naik, dan 218 emiten tidak mengalami perubahan harga. IHSG sempat naik ke posisi tertinggi harian di 6.653,321 dan terendah di 6.514,692.

Menurut data RTI Business, harga saham BBCA turun 2,51% jadi Rp8.750 per saham. BBRI tertekan 1,32% jadi Rp3.750, TLKM turun 0,41% jadi Rp2.420, BBNI turun 2,21% jadi Rp4.430, AMMN tertekan 4,26% jadi Rp6.175, dan BREN turun 0,82% ke harga Rp6.025 per saham.

Sedangkan harga saham MBMA naik 5,07% jadi Rp290 per saham. TINS naik 6,19% jadi Rp1.030, MSIN terangkat 24,50% jadi Rp940, SMIL naik 24,86% jadi Rp432, ANTM naik 3,58% jadi Rp1.590, dan UNVR naik 3,17% ke harga Rp1.300 per saham.

Total volume saham yang berpindahtangan pada Jumat (14/3/2025) ini mencapai 15,652 miliar saham senilai Rp9,107 triliun dengan frekuensi transaksi sebanyak 1.034.117 kali. Nilai transaksi ini naik dibandingkan Rp8,850 triliun Kamis (13/3/2025).

Adapun kapitalisasi pasar pada Jumat (14/3/2025) ini tercatat sebesar Rp11.264.215 triliun, turun dari Rp11.496.939 triliun, Kamis (13/3/2025).

Sementara itu, mayoritas indeks bursa Asia pada Jumat (14/3/2025) berakhir menguat, kecuali indeks Straist Times ditutup turun 0,04%. Sedangkan indeks Nikkei 225, Hang Seng dan Shanghai ditutup menguat masing-masing 0,72%, 2,12% dan 1,81%.

Artikel Terkait

Akuisisi Saham TEBE Rampung, Pengendali Siap Tender Offer Saham Publik

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Dua Samudera Perkasa (DSP) telah...

IHSG Diperkirakan Menguat, Phintraco Sekuritas Rekomendasikan ‘Beli’ Deretan Saham Ini!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa...

Harga Ngebut Terlalu Kencang, BEI Stop Perdagangan Saham Dua Emiten Ini!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Anda tidak dapat copy content di situs ini