Jumat, Februari 7, 2025
25.9 C
Jakarta

Gunakan Kurs Tengah BI US$1=Rp15.581, Segini Dividen Interim per Saham MEDC

STOCKWATCH.ID (JAKARTA)- Dividen interim PT Medco Energy Internasional Tbk (MEDC) untuk tahun buku 2024 sebesar Rp403,54 miliar (Rp15,75 per saham) akan dibagikan kepada pemegang saham Perseroan pada 1 November 2024.

Adapun besaran dividen interim MEDC tersebut di atas menggunakan kurs tengah Bank Indonesia per tanggal 15 Oktober 2024 senilai US$1=Rp15.581. Total dividen interim MECD tahun 2024 sebesar US$25,89 juta atau setara Rp403,54 miliar.

Siendy K Wisandana, Sekretaris Perusahaan MEDC dalam keterbukaan informasi, Rabu(6/10/2024) mengatakan, dalam butir 2 tata cara pembagian dividen interim telah ditetapkan untuk menggunakan kurs tengah Bank Indonesia tanggal 15 Oktober 2024 dalam penghitungan dividen interim dalam mata uang rupiah.

Menurut Siendy, dividen interim per saham sebesar US$0,001 akan dibagikan kepada pemegang saham yang berdomisili di Indonesia baik berkebangsaan Indonesia atau berkebangsaan asing adalah Rp15,75. Pembagian dividen interim sudah disetujui oleh Direksi dan Dewan Komisaris MEDC pada 01 Oktober 2024.

Dividen interim dibagikan kepada pemegang saham yang tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) MEDC per 15 Oktober 2024. Cum dan ex dividen di pasar Reguler dan Negosiasi BEI ditetapkan pada 11 dan 14 Oktober 2024, sedangkan cum dan ex dividen di Pasar Tunai pada 15 dan 16 Oktober 2024. (konrad)

Artikel Terkait

BEI Delisting 10 Emiten, Baru 2 yang Siap Buyback Saham! Bagaimana Nasib Investor?

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Bursa Efek Indonesia (BEI) telahi mengumumkan...

Aksi Jual Berlanjut! IHSG Jauhi Level 7.000, Terjun Bebas 2,12%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada...

Pasar Saham Terimbas Uncertainty Global, BEI Siap Luncurkan Short Selling Maret 2025

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Bursa Efek Indonesia (BEI) berencana meluncurkan...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Anda tidak dapat copy content di situs ini