Rabu, Februari 12, 2025
26.3 C
Jakarta

BNI Luncurkan BNI DigiGriya

STOCKWATCH.ID (JAKARTA – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI meluncurkan platform terbaru bernama BNI DigiGriya. Platform ini bertujuan untuk memudahkan nasabah dan calon nasabah mencari informasi properti yang terbaik dari para developer yang bekerjasama dengan BNI.

Beberapa fitur unggulan disematkan dalam BNI DigiGriya. Ini membuat platform tersebut berbeda dengan housing e-commerce lainnya. Adapun fitur-fitur mumpuni tersebut antara lain seperti: Listing Proyek dari Ratusan Pengembang terbaik dan terpercaya yang sudah bekerjasama dengan BNI, Konsultasi mudah dengan Konsultan Properti berpengalaman, Integrasi Pengajuan KPR Langsung dengan BNI, Update Program dan Promo KPR terbaik dari BNI dan masih banyak lagi.

Launching BNI DigiGriya dibuka langsung oleh Direktur Layanan dan Jaringan BNI, Ronny Venir. Acara ini juga dihadiri oleh Direktur Konsumer BNI Corina Leyla Karnalies.

Ronny menyampaikan, BNI DigiGriya diluncurkan guna menjawab tingginya kebutuhan masyarakat akan pelayanan yang cepat dan mudah di era digital. Ini juga untuk menjawab tantangan perkembangan teknologi yang sangat cepat.

“Dengan menggunakan BNI DigiGriya, nasabah dan calon nasabah mendapat kemudahan dalam melakukan pencarian property di wilayah manapun, dapat langsung terkoneksi dengan tenaga pemasar untuk konsultasi, dan juga langsung terhubung dengan e-form BNI untuk pengajuan KPRnya. Semua terintegrasi dalam 1 platform saja,” sebutnya.

Ronny melanjutkan, tumbuhnya minat masyarakat akan kepemilikan rumah juga tercermin dari Realisasi KPR BNI (BNI Griya). Secara year on year, booking BNI Griya tumbuh sebesar 11,0% dibandingkan dengan Juni 2021.

“Dengan diluncurkannya platform tersebut, diharapkan tingginya kebutuhan nasabah dan calon nasabah akan pelayanan yang cepat dan mudah di era digital dapat terpenuhi, serta dapat membantu mempermudah masyarakat untuk dapat memiliki hunian impiannya sendiri,” pungkasnya.

Artikel Terkait

Dolar AS Terpukul! Pernyataan The Fed Bikin Investor Galau

STOCKWATCH.ID (WASHINGTON) - Dolar AS melemah pada penutupan perdagangan...

BTN Optimistis Aset Tembus Rp500 Triliun pada 2025

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk...

Bidik Pendapatan Rp110 Miliar pada 2025, Simak Strategi Eastparc Hotel!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Manajemen PT Eastparc Hotel Tbk (EAST)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Anda tidak dapat copy content di situs ini