Senin, Maret 17, 2025
25.9 C
Jakarta

Konser Koplo di Grand Kamala Lagoon Milik PPRO Petjah, 10.000 Penonton Tumpah Ruah!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Grand Kamala Lagoon (GKL) kembali jadi sorotan. Kawasan hunian milik PT PP Properti Tbk (PPRO) ini sukses menggelar festival musik koplo terbesar di Kota Bekasi, “Bekasi Ambyar Vol. 2 – Closing Party”, pada Minggu malam (23/2).

Lebih dari 10.000 orang memadati lokasi. Ini membuktikan bahwa GKL bukan sekadar kawasan hunian, tapi juga pusat hiburan dan komunitas yang makin diminati.

Acara ini mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kota Bekasi. Wali Kota Bekasi Tri Adhianto dan Kepala Dinas Pariwisata & Budaya Kota Bekasi Arief Maulana hadir langsung. Mereka menilai festival ini bukan hanya hiburan semata, tapi juga ajang ekspresi anak muda yang mampu mendongkrak kreativitas serta ekonomi lokal.

Kesuksesan ini mengikuti jejak volume pertama “Bekasi Ambyar” yang digelar pada 11 Oktober 2024 lalu. Saat itu, acara ini menarik hampir 8.000 pengunjung. Kali ini, festival makin meriah dengan penampilan deretan musisi koplo papan atas seperti Aftershine, Lavora, Start Koplo, dan Pegawai Musik Sipil (PMS). Puncaknya, NDX A.K.A kembali mengguncang panggung sebagai bintang utama, menciptakan suasana yang penuh energi bagi ‘Sobat Ambyar’.

Tiket festival ini laris manis. Lebih dari 8.000 tiket habis terjual secara online. Harga tiket presale Rp120.000, festival Rp262.000, on the spot Rp150.000, dan VIP Rp300.000. Harga yang terjangkau membuat konser ini diburu oleh penggemar koplo, bukan hanya dari Bekasi, tapi juga dari luar kota.

Keberhasilan “Bekasi Ambyar” semakin mengukuhkan posisi GKL sebagai magnet event besar. Kawasan seluas 29 hektare ini bukan hanya menawarkan hunian dan investasi strategis, tapi juga memiliki infrastruktur mumpuni untuk acara berskala besar.

Afrilia Pratiwi, VP Corporate Secretary PPRO, menyatakan optimisme terhadap dampak positif acara ini. “Kami optimis setiap kolaborasi dan acara seperti ini membawa dampak positif bagi sosial dan ekonomi Kota Bekasi. Selain memperkenalkan potensi GKL dan properti milik PPRO yang berkualitas, kami juga terus berinovasi untuk memberikan manfaat lebih luas bagi konsumen dan komunitas,” ujarnya.

PPRO terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung industri kreatif dan memberikan pengalaman terbaik bagi masyarakat. Ke depan, GKL akan terus menjadi ‘rumah’ bagi berbagai kegiatan yang menghidupkan Kota Bekasi. Sejalan dengan misi PPRO, kawasan ini bukan hanya tempat tinggal, tetapi juga ruang dinamis dengan nilai tinggi.

Artikel Terkait

Mau Rumah Impian Jadi Kenyataan? Pakai Kartu Kredit BNI Mitra10, Banyak Bonusnya!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk...

Gak Ribet Lagi! Bayar Cukup Sekali Tap Pakai QRIS Tap di Livin’ by Mandiri

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Bank Mandiri kembali menghadirkan inovasi digital...

Rano Karno Jajan Pakai QRIS, Pedagang: “Kalau Mudah Bayarnya, Boleh Dilebihin Pak!”

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno, ikut meramaikan...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Anda tidak dapat copy content di situs ini