Jumat, April 18, 2025
27.9 C
Jakarta

Tambah Koleksi 31,3 Juta Lembar, Sentosa  Bersama Mitra Kuasai 34,68% Saham RAJA

STOCKWATCH.ID (JAKARTA)- Sentosa Bersama Mitra (SBM), pemegang saham pengendali PT Rukun Raharja Tbk (RAJA)  membeli sebanyak 31,3 juta  (0,74%) saham perusahaan di bidang energi tersebut melalui Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 29-31 Juli 2024. Setelah transaksi ini, kepemilikan Sentosa Mitra Bersama (SBM)  atas RAJA meningkat menjadi 34,68% dari sebelumnya 33,95% saham.

Yuni Pattinasarani, Sekretaris Perusahaan RAJA dalam keterbukaan informasi yang disampaikan ke BEI, Jumat (9/8/2024) mengatakan, tujuan SBM melakukan pembelian tersebut untuk meningkatkan penyertaan saham langsung di RAJA.

Berdasarkan laporan keuangan per Maret 2024 , pemegang saham emiten di bidang penyedia bahan bakar beraset US$326,77 juta per Maret 2024 itu, adalah PT Sentosa Bersama Mitra sebesar 33,95%, Hapsoro sebesar 28,52%, PT Basis Utama Prima 11,90%, PT zeze Ajuwel Tambang 6,64%, dan publik 19,00%.

Hingga triwulan  I 2024, RAJA membukukan pendapatan US$61,64 juta, tumbuh 66,54% dari US$37,01 juta pada triwulan I 2023. Dari pendapatan tersebut, RAJA mencatat laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar US$7,2 juta, naik 34,5% dibanding US$5,3 juta pada triwulan I 2023.  (konrad)

Artikel Terkait

Jelang Libur Panjang, IHSG ke Zona Hijau, Naik 0,60%

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada...

Kuartal I 2025, IDXCarbon Catat Berbagai Pencapaian Positif

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Bursa Karbon Indonesia (IDXCarbon) telah mencatatkan...

Investor “Wait and See”, Reksa Dana Pasar Uang “Sameday Redeem” Jadi Solusi

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia menyarankan...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Populer 7 Hari

Berita Terbaru

<p>Anda tidak dapat copy content di situs ini</p>