Senin, Desember 9, 2024
28.3 C
Jakarta

Tancorp Bangun Indonesia Akuisisi Saham CAKK Rp151,59 Miliar

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Manajemen PT Tancorp Bangun Indonesia (TBI) mengumumkan, pihaknya telah mengambil alih sebanyak 662 juta (55,02%) saham PT Cahayaputra Asa Keramik Tbk (CAKK) milik PT Marissi Idola Sumber Sejahtera, Johan Silitonga, dan Luciana Sutanto pada 19 Oktober 2022.

Berlinda Natalia, Direktur TBI dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (20/10) mengemukakan, harga per saham CAKK sebesar Rp129 sehingga nilai transaksi tersebut mencapai Rp151,59 miliar. Sebelum akuisisi, TBI tidak memiliki saham CAKK. Bahkan TBI juga tidak memiliki hubungan afiliasi dengan CAKK.

Menurut Berlinda, akuisisi ini bertujuan untuk memperkuat dan mengembangkan portofolio investasi di sektor industri bahan bangunan. CAKK sebagai produsen keramik dinilai memiliki potensi untuk terus berkembang pada masa mendatang.

“Dengan pengambilalihan tersebut, TBI juga akan memberikan nilai tambah kepada CAKK melalui rencana pengembangan usaha CAKK, “katanya.

Setelah akuisisi ini, lanjut Berlinda, Tancorp Bangun Indonesia (TBI) akan melakukan tender offer atas seluruh saham CAKK yang dimiliki publik, dengan mempertimbangkan ketentuan dalam Peraturan OJK No. 9/2018.

Artikel Terkait

Ditutup Menguat 0,95%, Ini Tiga Saham Pengungkit IHSG

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa...

Anderson Bay Akuisisi 10% Saham CNKO dalam 3 Hari!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA)- Anderson Bay Ote, Ltd, perusahaan investasi yang...

Perkuat Investasi, Pengendali Borong 87 Juta Saham SCMA, Segini Nilainya!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK),...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Anda tidak dapat copy content di situs ini