STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Dewi SHRI Farmindo Tbk (DEWI) melaba Rp5,98 miliar pada Januari-September 2022, tumbuh 19,4% jika dibandingkan Rp5,02 miliar pada periode sama 2021.
Menurut laporan keuangan September 2022 yang dipublikasikan Kamis (20/10), penjualan bersih DEWI naik 91,57% menjadi Rp106,65 miliar pada Januari-September 2022, dari Rp55,67 miliar pada Januari-September 2021.
Seiring penjualan, beban pokok penjualan (BPP) DEWI naik lebih tinggi dari penjualan yakni sebesar 103,09% jadi Rp93,83 miliar pada Januari-September 2022, dari Rp46,19 miliar pada Januari-September 2021. Akan tetapi, laba kotor DEWI tumbuh 35,39% jadi Rp12,82 miliar pada Januari-September 2022, dari Rp9,47 miliar pada Januari-September 2021.
Setelah dikurangi beban usaha, emiten beraset Rp143,34 miliar per September 2022 itu meraih laba usaha Rp7,81 miliar pada Januari-September 2022, naik 13,36% dibanding Rp6,89 miliar pada Januari-September 2021