STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Penawaran Umum Terbatas (PUT) sebanyak 329,61 miliar saham PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) akan dilaksanakan pada triwulan III 2022.
Mitra Piranti, Sekretaris Perusahaan dan Hubungan Investor GIAA, dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (7/7), rencana PUT ini akan dimintakan persetujuan pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) GIAA pada 12 Agustus 2022.
Mitra memastikan, PUT akan dilakukan usai GIAA mendapatkan pengesahan rencana perdamaian yang telah disetujui kreditur dalam kasus kepailitan dan penundaan kewajiban pembayaran utang (homologasi).
“Rencana perdamaian yang diusulkan oleh Perseroan di Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat telah disetujui olehpara kreditur dan telah dihomologasi berdasarkan Putusan Homologasi pada 17 Juni 2022,” katanya.