STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) diperkirakan bergerak menguat (rebound) pada perdagangan saham Kamis (9/11/2023). IHSG diprediksi berada pada range 6.750-6.950. Hal itu disampaikan oleh Dimas Wahyu, analis PT Bahana Sekuritas, dalam risetnya yang dipublikasikan hari ini.
Dimas mengemukakan, investor dapat mencermati sektor IDXBASIC, IDXTECH, IDXTRANS, IDXPROP,IDXENER, IDXCYC, dan IDXHEALTH.
Pada penutupan perdagangan Rabu (8/11/2023), IHSG berakhir merosot dengan persentase koreksi sebesar 0,58% atau turun 39,684 poin di level 6.804,106, dari penutupan Selasa (7/11) di posisi 6.843,654. Adapun indeks penekan IHSG adalah IDXBASIC (-1.55%) dan IDXENER (-1.45%). Asing mencatatkan nett sell Rp 728 miliar.
“Diperkirakan hari ini Kamis (9/11) IHSG berpotensi menguat (rebound) dengan range 6.750-6.950 sektoral yang dapat diperhatikan Energy, Transportation, Cement dan Media,”terangnya.
Untuk perdagangan hari ini, berikut lima saham pilihan yang direkomendasikan Bahana Sekuritas:
1.FILM – BUY
Closing Price Rp 2420 (+7.08%)
Target Price Rp 3650
Potential Upside 50.83%
- Dalam fase riding berpotensi melanjutkan penguatan
- Area beli terbaik pada range Rp 2250-2500
- Stoploss jika closing di bawah level Rp 2050
2.SMCB – BUY
Closing Price Rp1730 (+2.06%)
Target Price Rp 1970
Potential Upside 13.87%
- Terbentuk runding bottom berpotensi terjadi penguatan
- Area beli terbaik pada range Rp1700-1750
- Stoploss jika closing di bawah level Rp1675
3.ELSA – BUY
Closing Price Rp 418 (0%)
Target Price Rp 476
Potential Upside 19%
- Berhasil rebound dari bottoming area berpotensi terjadi penguatan
- Area beli terbaik pada range Rp 410-420
- Stoploss jika closing di bawah level Rp400
4.BIRD – BUY
Closing Price Rp 1885 (+1.62%)
Target Price Rp 2260
Potential Upside 19.89%
- Terbentuk break out falling wedge berpotensi melanjutkan penguatan
- Area beli terbaik pada range Rp1850-1950
- Stoploss jika closing di bawah level Rp1830
5.CUAN – HOLD
Closing Price Rp 6500 (+7.88%)
Target Price Rp 7500
Potential Upside 15.38%
- Dalam fase riding berpotensi melanjutkan penguatan
- Area beli terbaik pada range Rp 6400-6500
Stoploss jika closing di bawah level Rp 6350