STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Bank Mandiri menegaskan komitmennya dalam memerangi judi online yang semakin mengganggu masyarakat. Langkah ini sebagai bentuk konsistensi bank dalam menjaga keamanan sistem keuangan nasional.
Menurut Corporate Secretary Bank Mandiri, Teuku Ali Usman, bank telah mengimplementasikan strategi proaktif untuk memastikan layanan mereka tidak dimanfaatkan untuk kegiatan judi online. “Kami aktif melakukan pencarian situs judi online yang menggunakan rekening Bank Mandiri sebagai penampungan dana hasil judi online,” ujarnya pada keterangan pers, Selasa (9/7).
Bank Mandiri juga menggunakan analisis anomali transaksi untuk mendeteksi lonjakan transaksi yang mencurigakan pada rekening tertentu. Langkah ini memungkinkan bank untuk segera menindaklanjuti aktivitas transaksi yang terkait dengan judi online.
Selain itu, Bank Mandiri menggunakan teknologi analisa algoritma tingkat lanjut untuk mengidentifikasi website judi online yang memanfaatkan identitas bank secara ilegal. Kerja sama dengan lembaga berwenang seperti OJK, Kominfo, dan PPATK juga dilakukan untuk memblokir rekening-rekening yang terlibat dalam kegiatan ilegal.
“Kolaborasi ini memungkinkan tindakan lebih lanjut untuk memastikan kepatuhan terhadap peraturan yang berlaku dan mengurangi risiko penyalahgunaan rekening,” jelas Teuku Ali Usman.
Bank Mandiri juga menerapkan Enhanced Due Diligence (EDD) terhadap pemilik rekening yang terlibat dalam aktivitas ilegal, serta memasukkan data mereka ke dalam daftar hitam untuk mencegah pembukaan rekening baru di masa mendatang.
“Kami menerapkan prinsip Know Your Customer (KYC) secara ketat untuk memastikan setiap calon nasabah telah melalui proses verifikasi yang ketat,” tambahnya.
Langkah-langkah ini merupakan bagian dari upaya Bank Mandiri dalam menjaga integritas layanan perbankan dan melindungi nasabah dari risiko yang timbul akibat aktivitas ilegal. Bank juga mengajak masyarakat untuk turut berperan aktif dengan melaporkan aktivitas mencurigakan terkait judi online kepada pihak berwenang atau langsung ke Bank Mandiri.
Dengan langkah-langkah ini, Bank Mandiri berkomitmen untuk terus meningkatkan pengawasan terhadap aktivitas transaksi yang mencurigakan, serta memastikan layanan perbankan mereka tidak disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.