Rabu, Februari 12, 2025
26.3 C
Jakarta

Indo Tambangraya Megah Tebar Dividen US$774 juta, Catat Tanggalnya!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2022 sebesar US$774 juta. Keputusan tersebut telah disepakati oleh para pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada hari Kamis, (30/3/2023).

Menurut Yulius Gozali, Direktur Komunikasi Korporat dan Hubungan investor ITMG, rasio pembayaran dividen mencapai 65% dari laba bersih Tahun Buku 2022 yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk Perseroan. Adapun selama tahun lalu, Perseroan berhasil membukukan laba bersih sebesar US$1,2 miliar.

Yulius mengatakan, sebesar US$299,5 juta atau setara dengan Rp4.128 per saham telah didistribusikan kepada pemegang saham sebagai dividen interim tunai pada tanggal 22 November 2022. Ini sesuai dengan Keputusan Sirkular Direksi diluar Rapat Direksi yang berlaku efektif pada tanggal 31 Oktober 2022 setelah mendapatkan persetujuan dari Dewan Komisaris pada tanggal yang sama.

“Sisanya sebesar US$474,6 juta atau setara dengan Rp6.416 per saham berdasarkan kurs JISDOR Bank Indonesia tertanggal 27 Februari 2023 akan didistribusikan dalam bentuk dividen tunai kepada pemegang saham pada tanggal 18 April 2023 dengan recording date 12 April 2023,” jelas Yulius.

Adapun sisa keuntungan bersih Perseroan, lanjut dia, akan ditambahkan pada Laba ditahan guna mendukung Perseroan.

Berikut Jadwal Dividen Final Tunai
• Cum Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi 10 April 2023
• Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasi 11 April 2023
• Cum Dividen di Pasar Tunai 12 April 2023
• Ex Dividen di Pasar Tunai 13 April 2023
• Recording Date 12 April 2023
• Tanggal Pembayaran Dividen 18 April 2023

Artikel Terkait

BEI Buka Short Selling Bertahap, Hanya untuk Investor Ritel Domestik di Tahun Pertama

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Bursa Efek Indonesia (BEI) akan menerapkan...

SRAJ Terbitkan 238 Juta Saham Baru Lewat Private Placement, Targetkan Dana Segar Rp524 Miliar!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ) bakal...

Bukan untuk Investor Pemula, Short Selling Bisa Bikin Tajir? Begini Cara Mainnya!

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Bursa Efek Indonesia (BEI) semakin membuka...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Anda tidak dapat copy content di situs ini