Jumat, Maret 21, 2025
27.5 C
Jakarta

Mandala Finance Siap Bagikan Saham Bonus Senilai Rp116,155 Miliar

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Manajemen PT Mandala Multi Finance Tbk (MFIN) atau disebut Mandala Finance, mengumumkan, pihaknya berencana membagikan saham bonus kepada pemegang saham Perseroan.

Dalam keterbukaan informasi yang diumumkan, Selasa (11/3/2025), disebtkan, pembagian saham bonus ini berasa dari sebagian tambahan modal disetor (agio saham) MFIN tahun 2024.

Menurut manajemen MFIN, direksi mengusulkan untuk melakukan pembagian saham bonus yang berasal dari kapitalisasi agio saham sejumlah Rp116,155 miliar.

Rencana pembagian saham bonus tersebut terlebih dahulu  akan dimintakan persetujuan kepada pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) Perseroan pada pada 17 April 2025.

Disebutkan, jumlah saham yang dikeluarkan dalam Perseroan sejumlah 2.676.887.872 saham dengan nilai nominal Rp50 per saham. Rasionya, setiap pemegang 1.000 saham akan memperoleh 867,840656 saham bonus dengan nilai nominal Rp50 per saham.

Dengan demikian, menurut manajemen MFIN, jumlah saham yang akan diterbitkan sebagai saham bonus yang berasal dari kapitalisasi tambahan modal disetor akan berjumlah 2.323.112.128 saham bonus.

Pembagian saham bonus yang berasal dari agio saham ini akan memperkuat struktur permodalan Perseroan dan meningkatkan jumlah saham Perseroan. Ini merupakan salah satu upaya Perseroan untuk meningkatkan jumlah saham yang dimiliki oleh pemegang saham sehingga diharapkan perdagangan saham di BEI akan menjadi lebih likuid.

Artikel Terkait

IHSG Berakhir Menguat 1,11%, Kapitalisasi Pasar Naik

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada...

AMMN Siapkan Belanja Modal US$1,025 Miliar, Termasuk Buat Ekspansi Pabrik Konsentrator

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN)...

Buyback Saham di BEI, Mahkota Group Siapkan Dana Rp20 Miliar

STOCKWATCH.ID (JAKARTA) - Manajemen PT Mahkota Group Tbk (MGRO)...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Anda tidak dapat copy content di situs ini