STOCKWATCH.ID (JAKARTA) – PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) atau Sido Muncul akan membagikan dividen interim untuk tahun buku 2023 sebesar Rp378 miliar (Rp12,6 per saham) dibagikan kepada pemegang saham pada 20 November 2023.
Tiur Simamora, Sekretaris Perusahaan SIDO dalam dalam keterangan tertulis , dikutip Senin (23/10) menjelaskan, rencana pembagian dividen interim sudah diputuskan dan disepakati Direksi dan Dewan Komisaris SIDO dalam rapat di Jakarta, Rabu (18/10).
Menurut Tiur, dividen akan dibagikan kepada pemegang saham yang tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) SIDO per 02 November 2023. Cum dan ex dividen di pasar Reguler dan Negosiasi BEI ditetapkan masing-masing pada 31 Oktober 2023 dan 01 November 2023, serta cum dan ex dividen di Pasar Tunai pada 02 dan 03 November 2023.
Tiur menjelaskan, per 30 Juni 2023, laba bersih SIDO yang dapat diatribusikan kepada entitas induk sebesar Rp448,107 miliar. Saldo laba ditahan mencapai Rp1,114 triliun. “Total ekuitas SIDO per 30 Juni 2023 mencapai Rp3,266 triliun,” katanya.